Tetap Sehat di Kost Selama Pandemi Covid-19





Tetap Sehat di Kost Selama Pandemi Covid-19

Tanggal Publikasi : 23 Nov 2020     Kategori : Covid-19     Views : 859
Tetap Sehat di Kost Selama Pandemi Covid-19

Pandemi Covid-19 sudah berlangsung selama berbulan-bulan. Selama pandemi ini juga, banyak aktivitas yang tentunya harus dilakukan di dalam rumah. Namun tak sedikit juga perantau yang tidak bisa pulang ke rumah, mau tidak mau harus menetap dan beraktivitas dalam kosan selama masa pandemi covid-19. Bagaimana dengan sobat sehat kerjaku? apakah ada diantara kalian yang selama pandemi covid-19 tidak bida pulang ke rumah dan harus menetap di kosan? Jika ada kali ini mimin akan berbagi tips menjaga kesehatan di kosan selama pandemi Covid-19

Seperti yang mungkin sudah sobat dengar di media manapun menyebutkan bahwa virus Corona bisa tersebar melalui udara. Dan ruangan kosan yang kecil serta padat barang (seperti kebanyakan kamar kos) bisa mempermudah virus untuk menyebar. Jadi salah satu cara termudah menghambat penyebaran virus adalah dengan mendapatkan udara bersih masuk ke dalam ruangan yaitu dengan bukalah jendela kamar kos sebisa mungkin. Terapkan prinsip serupa untuk ruangan yang dipakai bersama-sama, seperti dapur atau kamar mandi luar. Area tersebut tidak boleh lembab dan tertutup. Sebisa mungkin pastikan ventilasi berjalan dengan baik. Buka pintunya ketika tak dipakai, sobat juga bisa gunakan kapur barus di area tersebut untuk menyerap lembab.

Jika sobat berbagi dapur dengan beberapa anak kos lainnya, maka sangat disarankan untuk membawa sendiri alat masak dan alat makan .Beli piring melanin dan sendok-garpu plastikmu sendiri, cuci sendiri, gunakan tisu setelah cuci tangan (sobat harus sering banget cuci tangan), jangan keringkan tanganmu ke baju atau dengan kain yang dipakai semua orang. Selain itu, Walupun saat ini, sudah diijinkan dine-in di tempat saat makan namun tetap pastikan bahwa sobat berjarak setidaknya 1-2 m dari orang lain yang sedang makan.

Rutinlah untuk membersihkan kamar kost secara menyeluruh. Jangan hanya membersihkan permukaan yang terlihat saja, cuci juga berbagai macam kain di dalam kamar mulai dari sprei, tirai, sarung bantal, sarung guling, selimut, dan sebagainya. Pel juga bagian lantai kamar kost dengan sabun anti bakteri atau cairan disinfektan lainnya. Lap benda-benda yang sering disentuh tangan, seperti lampu tidur, meja belajar, hingga almari pakaian. Agar proses pembersihan maksimal, gunakan disinfektan yang memiliki kandungan efektif membunuh kuman.

Tentunya untuk mencegah penyebaran virus, sobat tak bisa melakukannya sendirian. Harus ada kerja sama yang baik antara pemilik/ penjaga kost dengan penghuni kost sangat diperlukan. Tetap ikuti anjuran dari pemerintah untuk menaati protokol kesehatan yang sudah ditetapkan. Selain itu jagalah juga jaga kesehatan mental sobat. Lakukan apa pun yang perlu sobat lakukan untuk menjaga semangat misal dengan mengabari teman lewat video call,WA,DM IG, telegram, atau melihat video TikTok, main online game, bikin koleksi meme yang penuh faedah, belajar, menonton film di netflix, terserah sobat sehat kerjaku.



Share ke Sosial Media :
Tertarik dengan Pelayanan yang Kami sediakan ? Mari Berdiskusi